Breaking News

Ada Bioskop Keselamatan, Langkah Inovasi Polres Cimahi dalam Rangka Operasi Patuh Lodaya 2025

Inibaca.online CIMAHI

Muhammad Kholik tiba-tiba dibelokkan oleh polisi untuk masuk ke area parkir sebuah bank daerah di Simpang Cihanjuang, Kelurahan Karangmekar, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. 


Minggu sore itu ia sedang berboncengan dengan rekannya dari arah Bandung menuju Cimahi. Saat itu ia tak menyangka bakal diberhentikan polisi yang sedang berjaga. 

"Kaget, tiba-tiba disuruh berhenti terus belok ke area parkir. Disitu diminta turun dulu katanya melanggar," kata Kholik, Minggu (16/2/2025). 

Ia memang melanggar, lantaran berkendara di jalan raya namun tak menggunakan helm. Terlebih saat ini polisi sedang melaksanakan Ops Patuh Lodaya 2025 sampai 23 Februari. 

"Terus disuruh nonton video, soal pengendara yang melanggar lalu lintas. Ya saya mengaku salah, soalnya enggak patuh. Setelah itu boleh maju lagi dan dikasih helm," kata Kholik. 

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Cimahi, AKP Adhi Prasidya Danahiswara mengatakan saat ini masih banyak pengendara yang melanggar. Ia melaksanakan program 'bioskop keselamatan' sebagai sarana edukasi. 

"Jadi ini (bioskop keselamatan) sebagai inovasi Polres Cimahi dalam rangka Operasi Keselamatan Lodaya 2025 dengan tujuan mengurangi jumlah Angka Kecelakaan yang menyebabkan Fatalitas," kata Adhi. 

Dalam pelaksanaannya, ia menyasar pengendara sepeda motor yang melanggar terutama tidak mengenakan helm. Kemudian diminta berhenti dan menonton sebuah tayangan. 

"Mereka menonton video pendek yang berisi testimoni dan cerita dari korban yang telah mengalami kecelakaan karena tidak menggunakan helm. Kita edukasi supaya mereka pakai helm," kata Adhi. 

Di awal tahu  2025, Sat Lantas Polres Cimahi telah melaksanakan penindakan terhadap pelanggar lalu lintas sebanyak 760 kali di seluruh wilayah hukum Polres Cimahi.

"Pelanggaran yang paling banyak adalah tidak menggunakan helm dan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis atau knalpot brong," pungkas Adhi. (Iwan akar)

Type and hit Enter to search

Close